Hallo Sahabat Rinnai!
Mandi malam memang sering kali dianggap akan menyebabkan sakit rematik, faktanya tidak demikian Sahabat. Mandi di malam hari memang lebih sarankan untuk menggunakan air hangat. Hal ini dilihat dari faktor resiko yang lebih tinggi jika mandi malam menggunakan air dingin. Terutama pada kondisi kesehatan, suhu udara dan suhu air yang digunakan.
Berikut beberapa bahaya yang bisa ditimbulkan karena sering mandi di malam hari.
Memicu Demam
Salah satu yang bisa ditimbulkan dari mandi malam ialah memicu kondisi demam pada tubuh. Seketika suhu tubuh akan meningkat setelah mandi dengan pori – pori kulit yang terbuka. Hal ini disebabkan dari air dingin yang meresap ke dalam pori – pori dan bercampur dengan suhu panas tubuh.
Air dingin yang meresap ini yang nantinya akan membuat sistem kekebalan tubuh menurun dan rentan terkena demam.
Asam Urat
Bahaya berikutnya adalah munculnya asam urat. Asam urat biasanya lebih sering menyerang para lansia yang berusia lebih dari 50 tahun. Tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa yang muda tidak terkena. Selain itu resiko akan bertambah tinggi ketika sering mandi di malam hari dengan menggunakan air dingin.
Air dingin yang menyerap akan membuat sendi terasa nyeri dan menyebabkan peradangan. Kondisi ini akan berakibat pada perubahan komposisi cairan sendi.
Gangguan Metabolisme
Gangguan metabolisme tubuh dapat menyerang ketika seseorang sering mandi di malam hari dengan menggunakan air dingin. Dalam kondisi seperti ini tubuh butuh lebih banyak istirahat dan apabila jika dibiarkan terus menerus, proses metabolisme tubuh bisa mengalami kelainan.
Metabolisme merupakan bagian dari penguraian nutrisi makanan menjadi energi untuk tubuh. So jika metabolisme terganggu, maka produksi energi yang dibutuhkan tubuh menjadi tidak terpenuhi.
Itu dia Sahabat Rinnai beberapa gangguan kesehatan yang ditimbulkan mandi malam dengan air dingin. Ada baiknya, jika Sahabat akan mandi malam gunakan air yang hangat dan jangan lakukan terlalu lama atau sering. Mandi dengan air hangat di malam hari selain lebih baik akan membuat tidur lebih nyenyak dan nyaman.
Mandi dengan air hangat akan jauh lebih mudah dan nyaman dengan menggunakan water heater dari Rinnai Indonesia. Salah satu tipe yang cocok ialah water heater RES-EC010 dengan kapasitas 10 liter untuk kapasitas penggunaan 1 orang dengan daya listrik 200 Watt.