Biar Nyala Api Biru Makin Sempurna, Ini Cara Membersihkan Burner Pada Kompor Gas

Cara membersihkan burner pada kompor gas merupakan bagian perawatan yang secara lebih detail dapat menghilangkan noda dan kotoran di area tersebut. Adapun lempengan itu juga tak luput dari penumpukan lemak, debu maupun partikel kecil lainnya sehingga bisa menimbulkan sumbatan aliran bahan bakar.

Memasak hidangan untuk keluarga merupakan suatu kegiatan rutin nan berarti. Adapun penggunaan kompor termasuk pada perangkat wajib dalam membuat sajian tersebut. Akan tetapi seiring pemakaian bukan hanya permukaan dan tungku saja yang kotor, melainkan bagian burner pula.

Adapun komponen burner dapat dibersihkan dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Menyiapkan Peralatan dan Kebutuhan Untuk Membersihkan Burner Kompor Gas

Hal pertama sebagai langkah wajib dalam membersihkan burner adalah menyiapkan peralatan serta kebutuhan sesuai. Disebabkan jenis material dan komponen yang berbeda maka metodenya pun ditentukan secara khusus, termasuk pada alat-alatnya.

Adapun peralatan dan bahan yang diperlukan antara lain yakni sikat burner atau kawat aluminium, air hangat, sabun cuci, wadah baskom dan baking soda. Pastikan seluruhnya siap dan sudah tersedia sebelum mulai membersihkan secara maksimal pada bagian kuningan pembakar tersebut.

  • Tahap-Tahap Membersihkan Burner pada Kompor Gas

Berikutnya langsung melakukan operasi pembersihan burner yang dapat menghilangkan noda dan kotoran secara efektif serta menyeluruh. Adapun proses ini dapat dilakukan dalam beberapa minggu sekali, tergantung tingkat penumpukan lemak dan partikel sumbatan lainnya. Adapun tahap-tahapnya secara rinci sebagai berikut.

  1. Pastikan kondisi kompor sudah mendingin jika usai digunakan
  2. Lalu lepas burner dari kompor
  3. Cuci dengan air hangat dan sabun
  4. Gunakan sikat untuk membantu menjangkau kotoran di bagian sela-sela
  5. Kemudian siapkan wadah dan masukkan sedikit air serta baking soda
  6. Pastikan larutan membentuk tekstur krim
  7. Lalu oleskan ke seluruh bagian burner
  8. Diamkan selama kurang lebih 20 menit
  9. Lalu sikat kembali hingga noda hilang seluruhnya
  10. Bilas dengan air bersih lalu keringkan
  11. Pasang kembali burner pada tempatnya
  • Cara Membersihkan Keseluruhan Untuk Noda Membandel pada Burner

Apabila cara diatas masih kurang efektif untuk membersihkan bagian burner, maka Anda dapat mencoba metode berikutnya. Teknik ini memerlukan bantuan bahan tambahan seperti jeruk nipis dan cuka sintetis di samping penggunaan alat dan bahan di atas. Adapun rangkaiannya diuraikan sebagai berikut.

  1. Pastikan kondisi kompor sudah mendingin jika usai digunakan
  2. Lalu lepas burner dari kompor
  3. Letakkan burner pada wadah baskom
  4. Lalu tuangkan cuka sintetis hingga seluruh bagian burner terendam
  5. Tambahkan dua sendok makan baking soda
  6. Masukkan pula dua iris perasan lemon
  7. Kemudian diamkan selama semalaman
  8. Selanjutnya keluarkan burner dari wadah
  9. Gunakan sikat atau sabut aluminium untuk membersihkan bagian sela-sela
  10. Bilas dengan air bersih
  11. Setelah itu keringkan hingga tidak ada air tersisa
  12. Pasang kembali burner ke tempatnya
  • Hal-Hal Penting yang Harus Diperhatikan Saat Membersihkan Burner

Dalam proses pembersihan burner, Anda wajib memperhatikan penggunaan alat dan bahan yang sesuai serta efektif menghilangkan noda. Selain itu burner tersebut harus dalam kondisi dingin sebelum diambil dari kompor, sehingga tidak akan melukai permukaan kulit.

Anda juga perlu berhati-hati apabila menggunakan bahan-bahan bersifat keras selain daripada pilihan di atas. Misalnya alternatif seperti cairan tiner dan lain sebagainya, sebab kandungan senyawa kimia didalamnya dapat membahayakan kulit bahkan indera penciuman. Oleh sebab itu dianjurkan memakai bahan yang aman saja. Demikian informasi tentang cara membersihkan burner pada kompor gas yang bisa Anda terapkan guna mengembalikan tampilan kompor seperti baru. Ditambah lagi mampu memaksimalkan nyala api biru lebih merata dan sempurna. Semoga informasi keterangan di atas bermanfaat.