Manfaat Mandi dengan Air Hangat Pagi dan Malam Hari

Hallo Sahabat Rinnai!

Mandi merupakan kegiatan yang pasti dilakukan setiap hari, kegiatan yang satu ini bermanfaat untuk membersihkan tubuh setelah sehari berkegiatan. Selain untuk membersihkan tubuh mandi juga bermanfaat untuk menyegarkan tubuh, menghilangkan stress bahkan untuk kesehatan tubuh.

Mandi bisa dilakukan dengan banyak cara seperti berendam di bak mandi, mandi dengan gayung ataupun dengan pancuran air (shower). Kegiatan mandi juga bisa dilakukan dengan menggunakan air dingin atau air hangat. Mandi menggunakan air dingin memang menyegarkan tapi tahukah kamu Sahabat mandi menggunakan air hangat juga bisa menyegarkan loh!

Mandi dengan menggunakan air hangat memiliki banyak manfaat baik untuk tubuh. Sahabat bisa menggunakan water heater untuk mandi air hangat, karena lebih mudah dan praktis untuk mendapatkan air hangat. Mandi dengan air hangat bisa dilakukan pagi atau malam hari, nah berikut beberapa manfaat mandi dengan air hangat.

Manfaat Mandi Air Hangat di Pagi Hari

Meningkatkan Mood di Pagi Hari

Mandi dengan air hangat di pagi hari akan membuat tubuh menjadi lebih segar, air hangat akan membantu melancarkan aliran darah yang akan membantu melemaskan sendi dan otot yang kaku.

Meningkatkan Kesehatan Otak

sebuah studi mengatakan bahwa mandi dengan menggunakan air hangat di pagi hari dapat menstimulasi otak untuk mengaktifkan brain derived neurotrophic factor (BDNF) yang merupakan protein baik untuk meningkatkan fungsi kerja otak. Salah satunya untuk meningkatkan kemampuan otak dalam mempelajari sesuatu hal baru atau mengingat.

Manfaat Mandi Air Hangat di Malam Hari

Mengatasi Kulit Kering

Mandi dengan air hangat di malam hari ternyata memiliki manfaat untuk mengatasi kulit kering. Sebuah penelitian menyebutkan terdapat kandungan avenanthramides di dalam gandum yang berkhasiat mengatasi kulit gatal atau kering. Caranya cukup mudah, Sahabat masukkan gandum ke dalam kaos kaki bersih dan kering. Kemudian rendam gandum tersebut di dalam air hangat. Setelahnya Sahabat bisa berendam di dalam air tersebut selama 15 – 20 menit.

Menghilangkan Flu

Selain untuk menyegarkan tubuh, mandi dengan air hangat bisa juga melegakan hidung yang tersumbat dan meredakan nyeri pada tubuh. Tidak hanya itu, setelah mandi dengan air hangat akan muncul sensasi rileks yang akan memicu pembentukan endorfin di otak. Menjadikan tubuh lebih segar dan nyaman.

Tidur Lebih Nyenyak

Mandi dengan air hangat sebelum tidur akan memberikan efek tidur lebih nyenyak dan nyaman. Mandi dengan air hangat akan meningkatkan suhu tubuh yang kemudian perlahan akan turun dan beradaptasi dengan hawa dingin dari kasur.

Nah itu dia Sahabat beberapa manfaat mandi dengan menggunakan air hangat, selain itu mandi dengan air hangat juga sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Sahabat bisa memilih mau mandi di malam atau pagi hari dengan menggunakan air hangat. Tetapi jangan terlalu sering ya Sahabat, disarankan untuk 1 kali sehari untuk mandi dengan menggunakan air hangat. Dan pastikan airnya juga tidak terlalu panas agar tidak membuat kulit rusak ataupun kering.

Untuk mandi dengan air hangat Sahabat bisa menggunakan water heater agar mempermudah mendapatkan air hangat. Rinnai Indonesia memiliki pilihan water heater yang bisa Sahabat pilih sesuai dengan kebutuhan loh! Ada water heater gas dan ada water heater listrik dengan kapasitas yang berbeda – beda. Yukk cek water heater mana yang sesaui dengan kebutuhan kamu!