Pempek Palembang di Jakbar, Pempek Tenny

Pempek Tenny

Pempek Palembang merupakan salah satu makanan khas Indonesia dari provinsi Sumatera Selatan. Biasanya adonan Pempek terbuat dari Tepung Sagu dan Ikan yang diolah dengan bumbu khas sehingga menjadikan teksturnya kenyal dan memiliki rasa nikmat. Jadi salah satu menu wajib jika Sahabat Rinnai lagi di Palembang.

Keragaman kuliner Nusantara membuat Rinnai Indonesia ingin ikut berkolaborasi dengan menyediakan taplak meja dan spanduk rumah makan. Harapannya dengan adanya kolaborasi ini dapat membantu tampilan rumah makan menjadi lebih bersih, rapi dan bisa menarik lebih banyak pelanggan.

Kali ini Rinnai menyambangi salah satu Pempek Palembang legendaris di Jakarta Barat bernama “Pempek Tenny”. Tempat makan ini sudah berdiri lebih dari 20 tahun, membuktikan bahwa cita rasa pempek yang disajikan sangat lezat dan konsisten.

Pempek Tenny menjual beraneka ragam jenis, beberapa diantaranya yaitu Pempek Kapal Selam, Pempek Keriting, Pempek Bulat, Pempek Lenjer, Pempek Isi Tahu, Otak-otak, serta minuman terlarisnya yaitu Es Kacang Merah.

Pempek Tenny

Menurut beberapa penikmat kuliner yang telah menyambagi tempat ini, mereka memfavoritkan Pempek Kapal Selam menjadi pilihan favorit mereka. Alasannya yaitu pempek-nya asli dari ikan, ukurannya besar, berisi telur, serta saat dinikmati terasa crunchy, sangat menggugah selera.

Selain Pempek Kapal Selam, Pempek Lenjer dan Pempek Keriting juga menjadi salah satu menu favorit bagi sebagian besar pengunjung. Dengan isi pempek yang tidak terlalu banyak terigu membuat rasanya pun jadi terasa lebih enak. Tidak hanya itu, Sahabat Rinnai juga bisa request agar pempek-nya dikukus. Jadi bisa cobain pempek dengan penyajian berbeda.

Jika sahabat penasaran, Pempek Tenny berada di Jalan Tanjung Duren Raya No.5C, Tanjung Duren Utara, Grogol, Petamburan, Jakarta Barat. Buka setiap hari mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam.