Resep Membuat Laksa Singapore

Laksa merupakan makanan dengan olahan mie yang ditambah dengan bumbu racikan sentuhan Tionghoa dan Melayu. Hidangan ini memiliki kuah sup pedas dengan warna kemerah-merahan, dibumbui santan dan udang kering, serta ditaburi bahan-bahan seperti potongan ayam, tahu pong dan udang. Bahan dasar Laksa Singapore biasanya adalah bihun/mie tebal.

Cara membuat Laksa Singapore juga mudah sekali loh! Laksa Singapore ini bisa langsung kamu buat dan ikuti resep masaknya dengan menggunakan Kompor Tanam Rinnai RB-713N(GB). Langsung aja yuk intip #ResepAlaRinnai yang satu ini. Jangan lupa tag Rinnai hasil Laksa Singapore yang berhasil kamu buat ya karena orang yang beruntung akan Rinnai repost nantinya!

Resep Laksa Singapore

Bahan:

  • 50 gram bihun/mie
  • 250 gram udang pancet
  • 100 gram dada ayam fillet
  • 100 gram tahu pong, potong segitiga,
  • 50 gram toge
  • 1 batang serai
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2cm lengkuas
  • 1.000ml santan dari 1 butir kelapa
  • ¼ sdm garam
  • ¼ sdm gula pasir
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  • 2 buah jeruk nipis

Bumbu Dihaluskan:

  • 6 buah cabai merah
  • 30 gram ebi kering
  • 3cm jahe
  • 8 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3/4 sendok teh terasi udang, di sangrai
  • 2cm kunyit bakar
  • 1/2 sendok teh ketumbar

Cara Memasak:

1. Nyalakan Kompor Tanam Rinnai RB-713N(GB) lalu panaskan minyak untuk menumis dan masukkan bumbu halus. Tumis hingga harum.

2. Tambahkan santan, garam, dan gula pasir. Rebus sampai mendidih. Taruh serai, daun jeruk dan lengkuas.

3. Tambahkan ayam dan udang ke air rebusan, masak sampai berubah warna. Masukkan tahu dan taoge, aduk sebentar. Matikan kompor.

4. Masukkan bihun/mie yang sudah diseduh ke dalam mangkuk, siram dengan kuah dan isian. Sajikan bersama jeruk nipis sebagai bahan pelengkap.

Nah itu dia Sahabat Rinnai Resep Laksa Singapore ala Rinnai yang sangat mudah cara pembuatannya! Sahabat Rinnai juga bisa loh menggunakan Kompor Tanam Rinnai RB-713N(GB) dalam proses pembuatannya karena Kompor Tanam ini mempunyai tungku yang didesain khusus dengan presisi 3 wadah sekaligus sehingga akan mempermudah dan mempercepat proses memasak Sahabat Rinnai!

Yuk re-create menu ala Rinnai ini di dapur kamu! Nantikan juga berbagai macam hadiah menarik yang menanti kamu disana! Happy cooking Sahabat Rinnai!