Resep Tofu Telur Asin Super Simple

Hidangan telur asin saat ini sangat lah hits dan sudah merambah ke banyak jenis makanan. Mulai dari ayam, cumi, udang bahkan tahu dan tofu dimasak ala saus telur asin sebagai hidangan di restoran-restoran. Rasanya yang creamy gurih serta lezat ini sangat cocok di lidah penggemar telur asin.

Nah, kali ini Rinnai ingin memberikan kamu resep salah satu hidangan telur asin yang memakai tofu sebagai bahannya dengan menggunakan Kompor Tanam Terbaru dari Rinnai tipe RB-772RO(G)! Yuk langsung aja simak resep simple tofu telur asin ala Rinnai dibawah ini!

Bahan :

  • 2 blok tofu/tahu jepang
  • 100gr tepung maizena
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 2 sdm mentega
  • 3 butir kuning telur asin
  • 4 sdm susu evaporasi
  • 1 ½ sdm saus tiram
  • Gula secukupnya
  • ¼ sdt penyedap rasa
  • ¼ sdt merica
  • 5-7 cabai rawit merah, potong
  • Daun bawang secukupnya

Resep/Cara Membuat :

  1. Potong tofu jepang menjadi beberapa bagian lalu lumuri dengan tepung maizena.
  2. Nyalakan Kompor Tanam Rinnai RB-772RO(G) lalu masukkan tahu yang telah dilumuri tepung.
  3. Goreng tahu dengan minyak panas hingga kuning keemasan dan tiriskan.
  4. Untuk membuat saus telur asin, panaskan mentega kemudian masukkan bawang putih dan kuning telur asin sambil dihancur-hancurkan lalu masak hingga berbuih.
  5. Masukkan susu evaporasi dan saus tiram lalu aduk rata. Masukkan cabai rawit dan daun bawang yang telah dipotong lalu taburkan gula secukupnya, merica dan penyedap rasa.
  6. Masukkan tofu yang sudah digoreng dan aduk sampai merata dengan saus telur asin.
  7. Matikan kompor dan tofu telur asin siap disajikan.

Nah itu dia Sahabat Rinnai #ResepAlaRinnai membuat Tofu Telur Asin yang jadi kegemeran hampir semua orang sekarang. Resep diatas juga dimasak dengan menggunakan Kompor Tanam RB-772RO(G) yang memiliki Top Plate Tempered Glass T8 sehingga dapat menahan panas dan lebih mudah untuk dibersihkan.

Kompor RB-772RO(G) ini juga memiliki Burner Protector yang berguna untuk menjaga kotoran dan sisa makanan yang tumpah agar tidak masuk ke body dalam kompor sehingga menjadikan kompor tetap bersih dan tidak mudah berkarat.

Yuk Sahabat Rinnai, tunggu apalagi! Segera re-create #ResepAlaRinnai ini di rumah kamu dan jangan lupa upload hasil masakan kamu dan tag ke Instagram Rinnai Indonesia ya!